GBL 147 BERIBU LIDAH
O for a Thousand Tongues to Sing
Charles Wesley 1738, terj. E.L. Pohan Shn. 1966
Thomas Jarman (1782-1862)
1=G 4/4
Versi Version 1
1
Beribu lidah patutlah
memuji Tuhanku.
Dan mewartakan kuasa-Nya
dengan kidung merdu.
2
Yesus, nama-Mu cukuplah
menghibur yang sedih,
membuat hati tenteram,
merawat yang pedih.
3
Dosa, betapapun besar,
dibasuh darah-Nya.
Kuasa Iblis pun lenyap,
lepas tawanannya.
4
Yang bisu-tuli, soraklah
memuji Tabibmu;
yang buta, lumpuh dan lemah,
berbangkitlah sembuh!
5
Tolonglah aku, ya Tuhan,
mengangkat suaraku.
‘Kan kusebar di dunia
agungnya nama-Mu.
Catatan:
- Baris ke-2 dari setiap bait: diulang 2x
- Baris ke-4 dari setiap bait, diulang bersautan: perempuan 3x; laki-laki 4x

OK